Rangkaian Clinelle PureSwiss Hydracalm (March Skincare)
11:40 pmAssalamualaikum ladies,
Dibulan Maret lalu sebetulnya aku nggak tertarik untuk cobain skincare baru. Tetapi ternyata aku dikirimkan Rangkaian Clinelle PureSwiss Hydracalm dari Clozette Indonesia dan Clinelle Indonesia tentunya, thank you so much. Aku langsung to the point aja nih yaa pada hasilnya dikulit wajahku. Selama kurang lebih dua mingguan aku coba, rangkaian yang diklaim cocok untuk semua jenis kulit ini tuh cocok banget dikulitku yang acne prone (kombinasi). Waktu itu kondisi kulitku lagi jerawatan dan hasilnya pun membaik. Jerawatnya kempes cuma dalam itungan beberapa hari aja, amazing! Karena sebetulnya produk ini bukan khusus untuk perawatan kulit berjerawat. Tetapi memang seperti yang aku mention sebelumnya, produk ini cocok untuk semua jenis kulit. Aku pun bisa bilang skincare bulan Maret ini terbaik diantara skincare 2 bulan sebelumnya yang aku coba karena hasil dari performanya menurutku terbilang cepat. Penasaran kan produk apa saja yang aku pakai dari Clinelle ini?
Baca Juga: Review and Swatches Zap Beauty Lip Matte
Review Rangkaian Clinelle PureSwiss Hydracalm
Dengan warna kemasan berciri khas Biru. Klaim utama dari Rangkaian Clinelle PureSwis Hydracalm ini adalah mampu mengunci kelembapan kulit hingga 72 jam karena memiliki 6 SKU yang secara efektif memperbaiki kesehatan kulit dan meresap ke lapisan dalam kulit untuk mendapatkan kelembapan yang bertahan lebih lama. Keunggulan lainnya adalah Clinelle telah di Formulasi "7 NOs" pada Clinelle yang tidak menggunakan kandungan berbahaya, yaitu:
- Tanpa pewarna buatan
- Tanpa pewangi buatan
- Tanpa lanolin
- Tanpa minyak mineral
- Tanpa SD-alkohol
- Tanpa kandungan komedogenic
- Tanpa paraben
Selain itu Rangkaian Clinelle PureSwis Hydracalm memiliki keunggulan lainnya yaitu Diformulasikan dengan 3X Hydracalm Action, yaitu dengan kandungan: Natural Hyaluronic Acid, PureSwiss Thermal Spring Water dan Bio-Calm Complex. Dengan pH 5,5 yaitu sesuai dengan pH alami kulit. Proses menghidrasinya pun nggak hanya bagian luar kulit tetapi menghidrasi hingga lapisan dalam kulit. Juga mampu memberikan kelembapan pada kulit hingga 72 jam, serta melembapkan tanpa meninggalkan rasa lengket / berminyak pada kulit. Clinelle pun tidak menggunakan kandungan berbahaya yang dapat menyebabkan kulit iritasi, penuaan dini dan menurunnya kesehatan kulit. Rangkaian lengkap Clinelle PureSwiss Hydracalm ini terdiri dari 5 buah produk, diantaranya:
- PureSwiss Hydracalm Caring Milk Cleanser
- PureSwiss Hydracalm Cleansing Gel
- PureSwiss Hydracalm Lotion
- PureSwiss Hydracalm Serum
- PureSwiss Hydracalm Cream
Aku memiliki 3 produk saja (produk yang text nya aku bold diatas). Tetapi menurutku tiga rangkaian ini cukup untuk daily skincare routine. Ketiga produk yang aku miliki ini menurutku memiliki kesamaan selain dari warna packaging juga dari aroma harumnya. Satu sama lain produknya memiliki aroma harum yang hampir sama yaitu natural, herbal dan untuk cleansing gel nya menurutku sedikit beraroma mint. Sedangkan untuk aroma harum serumnya menurutku paling enak. Kali ini aku akan bahas ketiga produk Clinelle ini sesuai dengan step penggunaan produknya selama aku gunakan. Diantaranya:
Review PureSwiss Hydracalm Cleansing Gel
PureSwiss Hydracalm Cleansing Gel, memiliki manfaat untuk membersihkan secara mendalam dan mengurangi produksi minyak berlebih pada kulit wajah. Juga dapat berfungsi sebagai eksfolian ringan untuk penyerapan kelembapan yang lebih baik pada kulit wajah. Sesuai dengan namanya, tekstur dari Clinelle Cleansing Gel ini adalah gel dengan warna bening. Cara pakainya cukup dibusakan dengan sedikit air dan diusapkan pada wajah dan leher dengan gerakan memutar kemudian bilas hingga bersih.
Busa yang dihasilkan ngga banyak tetapi formulanya bagus banget. Langsung menyapu minyak maupun kotoran pada wajah. Kulit pun jauh lebih bersih (cerah), lembut, dan lembap. Produk ini adalah produk terfavorite aku. Meskipun harganya yang paling murah.
Harga PureSwiss Hydracalm Cleansing Gel / Netto 100ml
IDR 99.000
Beli di www.clinelle.co.id
Review Clinelle PureSwiss Hydracalm Lotion
PureSwiss Hydracalm Lotion memiliki manfaat menutrisi, merawat dan mengembalikan kondisi kulit wajah. Memperhalus pori-pori kulit wajah serta meningkatkan penyerapan produk perawatan kulit. Kulit menjadi lebih segar dan lembut. Setelah mencuci wajah sampai bersih dan di lap tissue sampai kering, aku pun melanjutkan step penggunaan Clinelle Lotion. Teksturnya seperti air tetapi dengan campuran sedikit minyak dan berwarna bening. Aku suka dengan detail mulut botolnya yang dilengkapi dengan penutup tambahan yang unik dan bisa dipastikan produknya ngga gampang tumpah.
Cara pakainya cukup dituangkan pada telapak tangan, biasanya aku gunakan sebanyak 4 tetes untuk seluruh wajah. Kemudian ditepuk-tepuk perlahan pada kulit wajah dan leher yang sudah dibersihkan. Awalnya akan terasa sedikit lengket, sedikit banget lho. Tetapi nggak pakai lama produknya pun cepat meresap. Paling aku rasakan setelah menggunakan Clinelle Lotion ini adalah kulit terasa sangat lembap nanum tanpa rasa lengket sedikitpun. Lalu masuklah pada step yang terakhir.
Harga PureSwiss Hydracalm Lotion / Netto 150ml
IDR 199.000
Beli di www.clinelle.co.id
Review Clinelle PureSwiss Hydracalm Serum
PureSwiss Hydracalm Serum, memiliki manfaat untuk meningkatkan dan menjaga tingkat hidrasi di setiap lapisan kulit wajah. Secara alami menenangkan dan melindungi kulit dari iritasi. Aku paling suka kemasan dari produk Clinelle Serum ini dimana pada bagian mulut botolnya disertai dengan pump, praktis. Teksturnya sendiri creamy dan berwarna putih. Diantara ketiga kemasannya, aku paling suka produk ini karena mulut botolnya berbentuk pump. Biasanya untuk seluruh wajah aku hanya menggunakan sebanyak satu pump.
Cara pakainya cukup dioleskan secara lembut pada wajah dan leher. Awal mula penggunaan Clinelle Serum ini menurutku nggak terlalu berbeda dengan produk sebelumnya. Membuat wajah jauh lebih lembap tetapi tanpa rasa lengket sedikit pun. Pada step terakhir ini biasanya kulit terlihat sedikit oily karena produknya tetapi lama kelamaan seluruh produknya meresap dan kulit wajah terasa super halus tetapi tetap lembap setelahnya.
Harga PureSwiss Hydracalm Serum / Netto 20ml
IDR 279.000
Beli di www.clinelle.co.id
Sebagai kesimpulan, karena terbiasa menggunakan Rangkaian Clinelle PureSwiss Hydracalm step per step hasilnya menurutku jauh lebih bagus karena selain melembapkan, aku merasa wajahku jauh terlihat lebih bersih (cerah), jerawat kempes dan sama sekali ngga muncul jerawat baru. Nggak ada satu pun produknya yang aku ngga suka tetapi yang paling aku suka adalah Clinelle PureSwiss Hydracalm Cleansing Gel. Oia karena hanya memiliki 3 produk Clinelle saja. Pada step selanjutnya biasanya aku gunakan cream pelembap atau tambahan lainnya yaitu sunscreen dari brand lainnya dan ternyata meskipun dikombinasikan dengan produk lain, produk Clinelle ini nggak menunjukan efek negatif apapun. Aku semakin cinta hehe. Sebelum kepanjangan, aku tutup disini yaa postingannya. Sampai bertemu dipostingan selanjutnya. Luvvv~
More information:
Instagram Clinelle Indonesia: @clinelleid
Website: www.clinelle.co.id
Instagram Clozette Indonesia: @clozetteid
Website: www.clozette.co.id
Thanks for stopping by^^
For any question or just wanna say hi to me
Ask me on Instagram @misskarulina
0 komentar