Review Kiehl's Ultra Facial Cream
5:10 pm
Bulan Desember memang paling identik dengan liburan. Dan sepertinya ngga mau ketinggalan Kiehl's pun menghadirkan beragam produk khusus Holiday & Gifting Seasion di penghujung tahun 2019 ini. Salah satunya yang aku punya adalah Limited Edition Kiehl's Ultra Facial Cream yang dikirimin Clozette Indonesia beberapa waktu yang lalu. Ada banyak hal yang special dari produk ini, untuk itu maka kita bahas satu per satu kelebihannya.
Packaging
Dengan kemasan jar berwarna putih berukuran medium, bisa dibilang yang paling special dan jadi kelebihan dari Kiehl's Ultra Facial Cream ini memang kemasannya. Selain karena ini edisi khusus Holiday & Gifting Seasion. Ngga tanggung-tanggung untuk mendesain kemasannya ini Kiehl's berkolaborasi dengan Janine Rewell yaitu salah satu illustrator/seniman dari Helsinki.
Kemasannya ini bisa dibilang simple tapi sangat menarik. Kemasan limited edition ini pun sangat cantik, unik, beda dan tentunya special. Dan memang paling cocok ditunjukan sebagai gift untuk orang tercinta dihidup kita seperti keluarga misalnya.
Pada kemasan yang didesain khusus ini, nggak lupa Kiehl's pun tetap memberikan informasi lengkap mengenai produknya sendiri pada bagian belakang kemasannya. Dengan netto produk sebanyak 50 ml. Menurut aku produk ngga bakalan cepat habis sih.
Tekstur dan Formula
Dengan tekstur yang unik yaitu creamy lembut, lightweight dan berwarna putih. Kiehl's Ultra Facial Cream ini memiliki aroma harum yang super soft dan mild.
Dimana produk ini mengklaim sebagai moisturizer yang longlangsting karena dapat bertahan hingga 24 jam. Dengan hydrating formula yang ringan yang dapat digunakan sehari-hari untuk kulit tampak lebih sehat karena kandungan didalamnya.
Kandungan didalamnya ini berupa Olive-derived Squalane yaitu berupa turunan dari minyak zaitun yang efektif membantu menjaga kelembaban kulit. Serta diperkaya dengan Antarcticine, yaitu Glycoprotein yang diekstraksi dari mikroorganisme di gletser laut dan terkenal karena kemapuannya yang dapat bertahan pada iklim ekstrim sekalipun.
Cara pakai
Seperti kebanyakan moisturizer, aku pakai Kiehl's Ultra Facial Cream ini pada pagi dan malam hari setelah wajah dibersihkan pada tahapan setelah menggunakan essence.
Harga Limited Edition Kiehl's Ultra Facial Cream
IDR 520.000
Beli disini
Ps: gunakan kode SBN04BBA9 untuk potongan 50.000 dengan min. pembelian 250.000 produk Kiehl's lainnya
Ps: gunakan kode SBN04BBA9 untuk potongan 50.000 dengan min. pembelian 250.000 produk Kiehl's lainnya
Kesimpulan
So far setelah digunakan selama kurang lebih dua mingguan, produk ini bisa dibilang the best moisturizer ever yang pernah aku cobain. Dari teksturnya yang super ringan dan mudah meresap kedalam kulit. Serta ngga lengket dan nggak bikin kulit jadi terlihat greasy. Bahkan Finishnya dikulit seperti ngga pakai apapun dan bikin kulit jadi lebih lembab, lembut serta tampak lebih sehat. Aku beneran dibuat jatuh cinta dengan produknya ini.
Biasanya kalau dipakai dimalam hari, keesokan harinya yang dapat aku rasakan adalah kulit jadi ekstra lembab dan sehat. Sedangkan saat digunakan pada siang hari khususnya sebelum menggunakan makeup. Aku merasa makeup pada kulit pun jadi bertahan lebih lama.
Dengan harga yang menurutku terbilang pricey. Tetapi dengan formula yang memang sebagus itu. Terlebih produknya ini memang edisi spesial dan hadir dalam edisi terbatas. Produknya ini worthed banget untuk dibeli sebagai hadiah untuk orang terkasih dan atau dimiliki sebagai hadiah untuk diri kita sendiri.
More Information about Kiehl's:
Instagram: @kiehlsid
Website: www.kiehlsid.co.id
More Information about Clozette Indonesia:
Instagram: @clozetteid
Website: www.clozette.co.id
0 komentar