Elsheskin Radiant Skin Serum Review

4:31 pm

Selama masa pandemi ini, salah satu hal yang paling aku syukuri adalah jadi lebih rajin lagi merawat diri terutama wajah. Selain merawat wajah agar terbebas dari jerawat, concern utama aku sekarang ini adalah agar wajah tampak lebih glowing. Glowing yang aku maksud pun adalah agar wajah lebih terawat, cerah dan berseri. Serta dapat bebas noda hitam bekas jerawat.

Akhirnya aku pun tertarik untuk cobain produk dari Elsheskin yang di klaim dapat menghasilkan wajah glowing. Produknya pun simple, harganya terjangkau dan nggak banyak step, diantaranya cukup rutin untuk menggunakan 3 produk dibawah ini:
  1. Elsheskin Radiant Skin Serum
  2. Elsheskin Brightening Cream
  3. Elsheskin Glowing Facial Feeling
Sejujurnya karena masih dalam masa kehamilan di usia hamil muda, aku pun belum sempat untuk pakai ketiga produknya secara bersamaan. Tetapi salah satunya yaitu Elsheskin Radiant Skin Serum, bahkan sebelum aku hamil produknya sudah aku gunakan. Selain itu serum dari Elsheskin ini memang aman untuk ibu hamil. Kira-kira serum paling hits dari Elsheskin ini punya kelebihan apalagi? Baca terus pengalaman aku pakai produknya sampai akhir yaa!
Elsheskin Radiant Skin Serum

Elsheskin Radiant Skin Serum
Review Elsheskin Radiant Skin Serum
Elsheskin Radiant Skin Serum ini punya kamasan serupa dengan produk serum Elsheskin lainnya. Dimana kemasan luarnya berupa box berwarna merah. Sedangkan kemasan utamanya berupa botol kaca berukuran sedang, 20ml. Dengan tutup kemasan berupa pipet yang sangat praktis untuk digunakan. Oia, aku pun sudah re-stock botol keduanya karena memang produk ini cukup bekerja dengan baik pada kulit wajahku. Ternyata produknya pun sudah re-packaging yaa.
Elsheskin Radiant Skin Serum
Bisa jadi kalian membeli Elsheskin Radiant Skin Serum dalam kemasan berbeda, tetapi kedua kemasannya ini merupakan produk yang asli (produk yang sama). Perbedaannya dengan kemasan baru pun terdapat pada material botolnya, dimana warnanya menjadi lebih doff. Serta informasi tentang produknya yang sudah dilengkapi dengan label halal pada kemasannya, yeaay! Pastikan saja kalian selalu membeli produknya Elsheskin di store yang terpercaya.

Paling penting dari kandungan Elsheskin Radiant Skin Serum adalah main inggredients didalamnya yang nggak main-main. Adapun diantaranya berupa:
  • Niacinamide, yang dipercaya dapat melembabkan kulit, menenangkan kulit dan juga sangat berperan untuk menutrisi kulit.
  • Arbutin, yang dipercaya dapat memudarkan noda noda pada wajah misalnya dark spot dan atau noda bekas jerawat.
  • Vitis Vinifera Seed Extract, yang dipercaya kaya akan antioksidan dan juga berperan dalam menghaluskan kulit.
  • Glutathione, yang sangat berperan dalam mencerahkan kulit wajah.

Elsheskin Radiant Skin Serum
Dengan tekstur serupa air namun sedikit lebih kental. Radiant Skin Serum Elsheskin ini berwarna bening dan tidak memiliki aroma apa pun. Teksturnya juga nggak lengket dan lumayan cepat meresap namun masih berasa di kulit seperti pakai produk. Dan pada kulit wajahku yaitu area lipatan hidung, saat pertama kali di aplikasikan rasanya berasa sedikit perih. Pastikan juga saat menggunakan serum Elsheskin ini, tidak ada jerawat aktif pada wajah.

Aku pun biasanya gunakan Elsheskin Radiant Skin Serum ini sebanyak tiga tetes untuk wajah dan leher, pada malam hari setelah menggunakan toner. Hasilnya pun bisa aku bilang kalau Radiant Serum Elsheskin ini instan bikin kulit wajah tampak lebih cerah keesokan harinya, setelah bangun tidur. Kulit pun tampak lebih lembab, plum dan glowing.

Untuk hasil yang maksimal, penggunaannya disarankan digunakan sebanyak dua kali dalam sehari yaa. Juga dapat digunakan hanya pada area tertentu (area noda hitam pada wajah saja misalnya). Dimana selama hamil ini, aku pun hanya menggunakan Elsheskin Radiant Skin Serum ini sebagai spot treatment untuk noda bekas jerawat saja. Karena memang kondisi wajah sedang berjerawat dikarenakan perubahan hormon.

Dan untuk hasilnya pada noda bekas jerawat, selama satu bulanan ini pakai Elsheskin Radiant Skin Serum, aku pribadi belum merasakan hasilnya maksimal untuk menghilangkan noda bekas jerawat. Noda bekas jerawat pada wajah memang cukup memudar tetapi belum terlihat signifikan. Maklum saja noda bekas jerawatku memang cukup banyak dan bandel. Ditambah lagi kondisi kulit wajahku yang kembali berjerawat huhu.

Harga Elsheskin Radiant Skin Serum - 20 ml
IDR 193.500
Beli disini

Semua produk Elsheskin dapat dibeli juga di www.elsheskin.com
(Ps. Gunakan kode SQUADKARULINA untuk tambahan discount OFF 10%)


Atau bisa melalui:
Line: @elshe
Whatsapp: 0812-2266-4664
(Ps. Jangan lupa sebutin kode SQUADKARULINA untuk tambahan discount OFF 10%). Lumayan banget kan?


Elsheskin Radiant Skin Serum
Sebagai kesimpulannya, bisa aku bilang Elsheskin Radiant Skin Serum ini salah satu produk terbaiknya Elsheskin. Cocok untuk digunakan oleh semua jenis kulit. Memiliki kandungan yang aman. Meskipun memang untuk harganya ini agak pricey tetapi cukup awet dan hasilnya sangat memuaskan. Aku pun jadi nggak sabar untuk cobain rangkaian produk lainnya dari Elsheskin agar bisa mendapatkan kulit wajah yang Super Glowing. Mau jadi Super Glowing Squad bareng aku? Yuk cobain produknya supaya kita #MakinGlowing bareng-bareng :)

You Might Also Like

0 komentar

2 Popular Posts

Like me on Facebook

Flickr Images

Subscribe