Mask of The Week: Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask (Green Tea + Yuzu Orange & Coconut Water + Blueberry)

8:00 am

Disela-sela waktu buat me time, sekarang ini aku niatin buat rajin maskeran. Semoga aku bisa konsisten karena memang rencananya bakalan dilakuin rutin setiap minggu. Dimulai diawal minggu november ini dengan pilihan produk yang jatuh pada Sheet Mask Citra atau lengkapnya Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask.

Citra Sheet Mask sendiri bisa dibilang bukan produk baru, pun bukan produk lama. Tapi aku sendiri baru cobain produknya sekarang dan super excited. Bila dilihat dari kemasannya, masker wajah Citra ini nyegerin mata banget. Makanya aku pun langsung bawa pulang 2 produknya yang mejeng di etalase supermarket sewaktu belanja.
Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask
Oia, setau aku Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask ini punya 4 varian berbeda. Aku cuma beli dua varian, Green Tea + Yuzu Orange & Coconut Water + Blueberry karena hanya itu yang tersisa.

Selain desain kemasannya yang menarik. Sheet Mask Citra ini punya hal menarik lainnya yaitu kandungan maskernya. Dimana setiap variannya memiliki komposisi 2 natural inggredients yang disatukan dalam satu kemasan. Dan sesuai dengan nama produknya. Cairan didalam kemasan sheet mask yang biasanya kita sebut essence atau serum. Pada produk Masker Citra ini dapat kita sebut sebagai juice. Unik banget kan?

Kelebihan lainnya, Citra Sheet Mask ini juga diklaim ramah lingkungan karena terbuat dari bahan yang dapat terurai secara alami. Wow, ini terbaik sih. Dan paling penting adalah bahannya dibuat agar cairan juice / essence dapat menyerap dengan maksimal. Let's see!


Review Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask Green Tea + Yuzu Orange
Beli disini

Sejujurnya waktu pakai Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask Green Tea + Yuzu Orange ini, aku merasa kondisi kulitku lagi bagus. Hanya sedikit bermasalah dengan jerawat hormonal karena saat itu sedang PMS. Jadi memang nggak terlalu berharap banyak hal.

Menurut deskripsi pada kemasannya. Sheet Mask Citra varian ini sangat direkomendasikan untuk wajah berminyak dan kusam agar terlihat lembab dan bersih cerah. Dimana Green Tea dipercaya kaya akan antioksidan dan dapat membantu mengatasi minyak berlebih. Serta Yuzu Orange dipercaya kaya akan Vitamin C untuk wajah tampak lebih cerah bersinar.
Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask
My experience:
Citra Sheet Mask Green Tea + Yuzu Orange ini punya material sheet mask yang nggak terlalu tebal ataupun tipis. Termasuk jenis sheet mask yang nggak gampang geser. Sayangnya ukurannya saja kurang pas, dan sedikit kurang nyaman di wajahku.

Dengan tekstur juice yang nggak terlalu kental ataupun encer. Cairannya lumayan cepat meresap dan nggak lengket sama sekali. Padahal sisa essence nya aku pakai di leher, tangan dan kaki karena isinya yang lumayan banyak.

Aroma harumnya pun khas, wangi, segar, soft dan menenangkan. Aku merasa familiar dengan aromanya yang lebih dominan green tea nya. Berasa seperti pakai produk body care Citra lol.

Saat digunakan selama kurang lebih 20 menitan. Sensasi segarnya ini semakin akhir, semakin terasa dikulit. Sedangkan untuk hasil akhirnya memang wajah pun tampak lebih cerah. Dan berasa banget kalau kulit jadi super lembap.


Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask Coconut Water + Blueberry
Beli disini

Nggak jauh berbeda dengan sheet mask Citra sebelumnya. Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask Coconut Water + Blueberry ini juga ditujukan bagi pemilik wajah lelah dan kusam agar segar ternutrisi dan terasa kenyal. Dengan kandungan 100℅ natural & Organic Coconut Water yang dipercaya kaya akan nutrisi dan Vitamin untuk kulit lembap dan segar. Juga 100℅ natural & Organik Blueberry essence yang kaya akan antioksidan untuk kulit cerah bercahaya.
Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask
My experience:
Citra Glow Recipe Juicy Sheet Mask Coconut Water + Blueberry ini ternyata punya material sheet mask yang lebih tipis dan lebih mudah diatur. Walaupun bentuknya masih sama-sama kurang pas diwajah.

Sedangkan cairan juice / essence nya lebih encer dan jumlahnya lebih sedikit. Paling aku suka adalah aroma harumnya yang seger banget. Aroma harumnya ini cukup manis tapi enak di hidung. Sehingga saat digunakan, nggak hanya kulit wajah yang berasa seger tetapi pikiran pun ikut rileks karena wanginya yang nyegerin.

Oia, cairan juice nya ini berasa lebih ringan dan tapi lebih lama untuk menyerap. Pun berasa sedikit lengket saat belum benar-benar meresap atau kering. Namun hasilnya memang lumayan bikin kulit terasa lebih plum, serta lembapnya berasa banget.

Kira-kira kalau kalian akan pilih varian yang mana nih diantara keduanya?

You Might Also Like

0 komentar

2 Popular Posts

Like me on Facebook

Flickr Images

Subscribe