Rekomendasi Face Palette harga terjangkau: Salsa, Marshwillow, Marina
9:00 amSalah satu wishlist ku ditahun baru mendatang, sepertinya akan koleksi face palette. Alasannya pun, sejak punya 3 face palette dengan harga terjangkau alias murah tapi ngga murahan yang akan aku bahas ini. Aku merasa saat pakai/main makeup tuh jadi ngga perlu lagi merasa mahal. Juga kalau mau pergi-pergi dan harus bawa produk. Jadi ngga perlu ribet karena cukup bawa face palette saja ke dalam pouch makeup.
Dimana biasanya dalam satu palette telah tersedia eye shadow, blush-on, highlighter, bahkan ada juga yang berisi contour dan bronzer. Jadi kita pun hanya perlu menyesuaikan sisa produk lainnya.
Face Palette Lokal: Salsa, Marshwillow, Marina |
Walaupun memang, untuk saat ini face palette masih jarang banget untuk ditemui. Nah tapi, aku pun punya beberapa rekomendasi face palette lokal dengan harga terjangkau. Bahkan bisa dibilang harganya ini murah kebangetan lho. Diantaranya sebagai berikut:
Salsa Rhapsody Face Palette - Amber
beli disini
Dari ketiga face pallete murah yang akan aku bahas. Salsa Rhapsody Face Palette adalah yang paling murah dan lengkap. Murah karena range harganya mulai dari 30ribuan. Dan paling lengkap karena berisi 12 pan yang terdiri dari 8 eyeshadow (4 shimmer, 4 matte), 2 blush on, 1 contour, dan 1 bronzer. Pun dilengkapi dengan kaca yang ukurannya cukup besar.
Selain itu produknya punya dua varian berbeda. Disini aku pakai varian Amber dengan komposisi warna yang didominasi oleh nude, pink, dan orange. Bisa banget dipakai untuk makeup natural dan juga makeup yang lebih colorful. Sedangkan untuk warna-warna yang super aman yang lebih friendly dipakai daily, bisa pilih shade lainnya yaitu Salsa Rhapsody Face Palette Classic dengan nuansa nude earthy tone.
My Experience
Face Palette Salsa ini jadi yang paling murah dan paling lengkap. Pun jadi yang paling langka untuk dibeli, khususnya varian 'Classic' karena sold out dimana-mana. Kalau pun ada, harganya jadi naik banget huhu
Sepanjang aku pakai face palette ini. Aku merasa love-hate relationship karena banyak sukanya tapi banyak juga kurang sukanya.
Best produknya menurutku ada di pilihan warna eyeshadow dan highlighternya. Walaupun pilihan warna eyeshadow-nya ini terbilang cukup berani tapi menurutku masih bisa dipakai untuk membuat makeup look yang natural. Formulanya pun lumayan bagus dan nggak terlihat murahan.
Sementara untuk warna blush, contour dan bronzer pada face palette Salsa varian Amber ini kurang wearable disemua skin tone. Karena rasanya selalu kurang pas aja disetiap makeup yang aku buat.
Marshwillow Dessert Platters Face Palette
Beli disini
Face Palette paling gemesh pun jatuh kepada Marshwillow Dessert Platters Face Palette. Walaupun gemesh dan too much ramai pada kemasannya ini terasa beda tipis. Dari segi harga, produknya pun ada dikategori tengah-tengah. Harga Face Palette Marshwillow terbaru sekitar 50ribuan.
Isi face palette nya sendiri lumayan lengkap. Terdiri dari 6 shade warna eyeshadow yang cocok untuk night/party look (3 shimmer, 3 matte). 2 warna blush on (shimmer dan matte). Serta 1 buah contour dan 1 highlighter. Ukuran Marswillow Dessert Face Palette ini pun cukup besar dan sudah dilengkapi juga dengan kaca. Sayangnya ukuran kacanya nanggung dan buat aku ukurannya kekecilan.
My Experience
Marswillow Dessert Face Palette ini adalah yang paling baru dan kayanya masih jarang banget orang yang pakai. Padahal menurutku produknya lumayan banget, bagus. Untuk pilihan warna blush-nya ada 2 macam pilihan. Ada varian matte maupun shimmer didalamnya. Pun untuk contour dan highlighter yang bakalan cocok dipakai siapapun. Dan highlighter nya sih, menurutku bagus banget.
Sayangnya Face Palette Marswillow ini terkesan remaja banget, yaa memang target pasarnya untuk remaja sih yaa lol. Pun terkesan kurang daily friendly karena pilihan warna eyeshadow-nya yang lumayan colorful. Pilihan warnanya ini cocok untuk tampilan yang lebih berani. Bisa untuk look party, night look, ataupun makeup mata yang agak smokey. Tapi menurutku masih bisa diakali untuk dipakai daily. Jadi pinter-pinter kita yang pakai sesuai dengan kebutuhan saja.
Marina Glow Ready Face Palette Vivid Earth
Beli disini
Diantara ketiga face palette yang aku bahas. Marina Face Palette adalah yang paling mahal namun paling minim. Selain karena ukurannya yang cukup kecil, isinya pun paling sedikit. Dengan kemasan yang simple bernuansa semi hologram pinkish. Kemasannya ini paling sleek dan paling enak untuk dibawa-bawa. Harganya sendiri berkisar 80ribuan. Jadi harus pinter-pinter banget cari promo, supaya dapet produknya dengan harga yang lebih miring.
Dalam satu palette nya berisi 4 buah eyeshadow (3 matte, 1 shimmer), 1 blush-on dan 1 highlighter. Nggak ketinggalan dilengkapi juga sebuah kaca yang ukurannya pas banget untuk dipakai dandan.
My Experience:
Jujur diantara ketiga face palette yang aku punya. Face Palette Marina ini yang paling sering aku pakai. Terutama untuk warna yang orange-nya karena menurutku warnanya paling cocok di skin tone aku. Setiap bikin eye makeup dengan palette ini, aku merasa gapernah gagal.
Best produknya pun menurutku memang ada pada eye shadow-nya. Sementara untuk blush on dan highlighter nya masih dikategori lumayan lah. Kekurangannya ada di warnanya yang kurang pop out. Dan namun jenis blush on seperti ini enak banget dipakai daily. Highlighter nya pun bukan type yang super blink blink.
Adapun kekurangan lainnya yaitu kurang contour dan atau bronzer pan didalamnya. Padahal produknya ini enak banget untuk dibawa-bawa dalam tas. Jadi buat aku rasanya sedikit kurang lengkap aja gitu. Siapa yang setuju?
last but not least, segitu dulu face palette yang bisa aku bahas. Next time mendingnya aku bahas face palette apalagi yaa? bisikin dikolom komen dong!
0 komentar