Masker untuk kulit berjerawat: Emiley Calming Clay Mask #MaskofTheWeek

7:00 am

Berpaling sedetik dari sheet mask, minggu ini aku mulai cobain pakai Clay Mask. Jujur aja jenis masker ini bukan favorite aku banget. Tapi karena aku punya stock produknya dan produk dari brand ini lumayan bikin penasaran. Jadi mari kira cobain dulu, siapa tau selera aku berubah.
Emiley Calming Clay Mask
Produknya tersebut adalah Emiley Calming Mask. Merupakan clay mask yang diformulasikan khusus dengan bahan-bahan yang efektif menenangkan kulit sensitif dan berjerawat, membersihkan pori-pori dari minyak berlebih dan kotoran, menjaga kelembaban kulit, serta dapat mencerahkan wajah.

Main inggredients Emiley Clay Mask ini menarik banget. Diantaranya mengandung Honey Acid, Chamomile, Centella Asiatica, Kaolin & Bentonite Clay, Lotus Leaf, Green Tea, Guava Leaf, Angelica Gigas, dan Aloe Vera. Dan diklaim dapat digunakan oleh semua jenis kulit. Tetapi paling direkomendasikan sebagai masker untuk kulit berjerawat atau Clay Mask untuk kulit berjerawat.

Sama seperti clay mask pada umumnya, cara pemakaian Clay Mask Emiley adalah dengan di aplikasikan pada wajah yang telah dibersihkan. Kemudian diamkan 10-15 menit, lalu bilas dengan air (hangat) sampai bersih. Gunakan 1-2 kali dalam seminggu.

Emiley Calming Clay Mask ini pun dapat digunakan sebagai spot treatment. Bisa banget dipakai saat ada jerawat yang tiba-tiba muncul. Dengan cara di totol pada bagian jerawat dan tinggal kita bilas besok pagi harinya.

Harga Emiley Calming Clay Mask - 100 ml
IDR 111.300
Beli disini

My Experience:
Waktu pertama kali pegang produknya, kaget karena ternyata kemasannya merupakan jar kaca. Ukurannya lumayan besar dan menurutku sedikit berat. Didalam kemasannya ada split aplikator antara tutup kemasan dengan produknya yang mana juga merupakan tempat penyimpanan aplikatornya berupa spatula dari bahan plastik. Aku sendiri biasanya gunakan spatula tersebut untuk pick up produk, juga untuk meratakan clay mask emiley pada wajah. Walaupun saat ratain produknya, hasilnya lebih merata saat pakai tangan.
Emiley Calming Clay Mask
Dengan warna kehijauan. Tekstur produknya ini super halus, lembut banget dan gampang di ratain. Ada aroma harumnya yang agak susah dijelaskan. Menurut saya aroma harumnya lebih ke aroma natural bawaan ingredients-nya. Saat diratakan hasilnya ada sensasi dingin-dingin di wajah. Juga lumayan cepat mengering, terutama saat di aplikasikan tipis-tipis. Warna kehijauan nya pun semakin memudar setelah produknya kering. Serta kulit lumayan terasa semakin ketarik saat maskernya semakin mengering.

Karena itu saya pun prefer nggak terlalu lama-lama pakai produknya. Saat dirasa sudah kering "nyaman" yang nggak super ketarik. Langsung saya bilas dengan air. Oia, yang agak PR buat saya adalah bilas produknya ternyata wajib pakai air hangat.

Hasil akhirnya yang paling terasa dan terlihat adalah kulit pun jadi super halus, lembut dan cerah. Kulit berjerawat saya lebih calming. Alhamdulillah hasilnya pun dikulit ngga ada reaksi negatif, bahkan saat kulit lagi jerawatan. Hanya sesekali terasa agak perih saat setelah dibilas dengan air pada area jerawat aktif. Namun lama kelamaan rasa perihnya hilang. Jerawat pun lebih cepat kempes dan kering. Dan so far, bisa dibilang produknya ini cocok di kulit saya.

Karena kemasannya, isi produknya yang banyak, ingredients serta hasilnya dikulit. Bisa dibilang produk Emiley ini worth to the price banget. Saya berharap ada kemasan yang travel friendly sih, supaya lebih enak lagi untuk produknya dibawa-bawa. Next week enaknya maskeran pakai produk apalagi yaa?

You Might Also Like

0 komentar

2 Popular Posts

Like me on Facebook

Flickr Images

Subscribe