Assalamu'alaikum Miss Buddies,
Salah satu produk yang paling jarang aku beli adalah cleanser a.k.a facial wash. Karena selain stok di rumah banyak, ternyata memang aku kurang tertarik untuk explore produk pembersih wajah. Nah tapi kemarin ini, aku baru saja check out facial wash lokal yaitu Daita Brightening Facial Foam dan first impression pakai produknya di kulit kering aku ternyata aku suka.
Daita Brightening Facial Foam |
Meskipun klaim utama dari produknya adalah facial wash untuk mencerahkan. Aku justru nemuin keunikan lainnya dari produk Daita ini yang bikin aku dalam hati langsung bilang 'loh ternyata produknya bagus'. Kalau penasaran alasannya apa, baca terus sampai akhir yaa!
Tentang Daita Brightening Facial Foam
(Deskripsi, Klaim, Ingredients)
Daita Brightening Facial Foam merupakan sabun cuci muka pemutih wajah dengan kandungan Niacinamide, Vitamin B3, dan Kolagen. Bekerja membersihkan kulit wajah secara menyeluruh hingga ke pori-pori untuk wajah lebih cerah dan membuat cantik alami terpancar sempurna.
Daita Brightening Facial Foam |
Sejujurnya aku kurang suka dengan deskripsi produknya yang ada kata 'pemutih' -nya. Tetapi aku pribadi mengartikannya pemutih disini sebagai produk pencuci wajah untuk mencerahkan, atau meratakan warna kulit. Biasanya dibuat untuk pemilik kulit kusam dan juga kulit belang. Supaya kulit wajah lebih bersih, terawat dan cerah merata (warna kulitnya rata dan lebih bersinar).
Manfaat dan kegunaan dari Facial Wash Daita ini diantaranya dapat membersihkan kotoran di wajah hingga ke pori pori, mencerahkan wajah, menghilangkan noda/flek hitam dan melembabkan kulit. Dengan kandungan atau star ingredients, diantaranya:
- Niacinamide : untuk mencerahkan, melembapkan & membersihkan kulit secara menyeluruh hingga ke pori-pori.
- Kolagen : untuk melembabkan kulit wajah.
- Vitamin C & B 3 : untuk membersihkan kotoran dan mencerahkan kulit wajah.
Adapun cara pakai Brightening Facial Wash Daita ini adalah kurang lebih sama seperti saat pakai facial wash pada umumnya:
- apilkasikan pada wajah setelah dibasahi
- pijat lembut selama 1 menit
- bilas dengan air hingga bersih lalu keringkan wajah
Ps: untuk hasil lebih optimal, gunakan secara teratur bersama rangkaian Daita Skincare lengkap lainnya
Harga Daita Brightening Facial Foam
IDR 90.000 / 35.000 (after discount)
Beli disini
First impression and My personal Experience
Ini pertama kalinya aku pakai skincare Daita. Paling menarik adalah harganya terjangkau. Pun telah mencapai ribuan penjualan di toko oren. Aku pun mantap beli produknya karena lagi flash sale hehe.
Dilihat dari kemasannya, Daita Brightening Facial Foam ini termasuk sangat simple dan cenderung mirip-mirip dengan kemasan facial foam kebanyakan. Berwarna putih dengan aksen warna rose gold. Berbentuk tube dengan tutup kemasan flip top. Ukurannya ini agak besar, yaitu 100 gram.
Tekstur Daita Brightening Facial Foam |
Sesuai dengan namanya, facial foam Daita ini teksturnya creamy foam yang ringan dan mudah di busakan. Berwarna putih bersih dengan aroma harum yang lumayan strong. Dan tapi aroma harumnya ini seperti aroma bedak bayi, enak banget dan nyaman di hidung.
Digunakan sedikit saja, saat dibasahi produknya bisa menghasilkan busa yang lumayan banyak. Teksturnya juga sangat lembut, nyaman banget di kulit. Dimana pemakaian pertamanya pun tanpa drama. Nggak bikin kulit aku terasa perih. Saat dibilas dengan air pun, termasuk yang mudah dibersihkan. Menurut aku Daita Facial Foam ini juga akan cocok digunakan pada semua jenis kulit.
Nah yang bikin aku suka dengan produknya adalah termasuk facial foam yang hasil akhirnya di kulit nggak kesat ataupun terlalu licin. Berasa pas banget pokoknya, juga paling berasa adalah kulit jadi lebih halus dan lembut. Untuk kelembapannya masih biasa aja, mungkin karena kulit wajahku memang lagi kering parah. Juga hasil cerahnya belum terlihat di pemakaian pertamaku. Oia, klaim produknya katanya dapat mencerahkan kulit dalam 7 hari pemakaian saja lho. Kalian percaya nggak dengan klaim nya ini?