Finally.....
My wishlist checked!
Sekarang ini kalau bukan karena butuh, saya nggak gampang buat beli-beli produk. Fanbo Acne Solution Loose Powder ini pun udah lumayan lama nangkring dikeranjang toko oren. Dan tapi malah saya beli di store Fanbo pas lagi belanja bulanan. Agak nyesel sih karena ternyata harganya lebih mahal kalau dibandingkan dengan harga di toko online. Nambah dikit malahan bisa dapet dua produk lho kalau belanja nya online.
Review Fanbo Acne Solution Loose Powder
Fanbo Acne Solution Loose Powder ini merupakan bedak tabur dengan kandungan utama Tea Tree Oil yang diformulasikan khusus untuk merawat kulit berjerawat karena dapat membantu menyerap minyak berlebih pada kulit. Juga diklaim memiliki formula yang ringan (weightless), tidak menyumbat pori-pori (non comedogenic), menyatu dengan kulit serta finish nya natural dan smooth (velvety soft on skin).
Dengan kemasan jar simple berwarna putih, dan diberi aksen hijau. Ukurannya ini lumayan kecil yaitu netto 20gr. Sudah dilengkapi dengan puff bawaan, walaupun kualitasnya ini agak tipis dan kasar. Tetapi puff nya masih bisa digunakan kok. Fanbo Loose Powder ini punya dua varian dan varian yang saya pakai adalah 02 Translucent.
Dengan tekstur yang super halus dan lembut. Formulanya terasa ringan dikulit. Namun finish nya jadi super matte dan agak sedikit kering dikulit saya yang kombinasi, oily - normal (acne prone) skin ini. Walaupun nggak ada coverage nya sama sekali. Coverage nya light dan nggak bisa menutupi kekurangan diwajah. Varian translucent ini lumayan memberikan hasil mencerahkan kulit. Saya pun biasanya pakai daily setelah step akhir skincare (sunscreen), juga dipakai saat make up / complexion saya kegelapan. Karena selain bikin kulit tampak lebih halus, produknya beneran membantu makeup wajah jadi terlihat lebih cerah.
Sejauh ini, produknya pun masih saya gunakan dan tentu akan saya habiskan. Selain nggak memperparah kondisi kulit saya yang berjerawat. Loose Powder Fanbo ini masih cukup nyaman digunakan untuk daily. Nah tapi, kalau dirasa kulit saya lagi kering banget. Biasanya saya hanya gunakan pada area T-Zone / area hidung saja karena oil control nya yang beneran bagus, tahan banget seharian. Menurut saya produknya ini memang paling cocok dikulit yang super oily juga acne prone skin. Jadi makin tertarik untuk cobain Produk Fanbo ini nggak sih?
Harga Fanbo Acne Solution Loose Powder - 20 gr
IDR 36.000
Beli disini