Ada cerita lucu waktu saya mau pakai skincare OMG. Seperti biasa saya beli pas war launching produknya. Tapi setelah satu kali pakai, saya merasa OMG Peachy Plumpy Glowing Skin yang saat itu jadi skincare terbaru OMG wanginya ngga cocok di saya. Padahal saya pecinta aroma harum peach loh, tapi wangi peach produknya ini menurut saya terlalu manis.
Singkat cerita, lagi kehabisan skincare dan saya pakai lagi produknya. Dimana saat itu kondisinya saya sedang hamil muda. Anehnya, mungkin karena bawaan anak bayi. Saya malah suka banget OMG skincare ini karena wanginya haha. Akhirnya saya pakai produknya bahkan ada yang sudah mau habis. Jadi sekalian saja saya review produknya disini.
Sedikit informasi tentang OMG (Oh My Glow) Peachy Plumpy Glowing Skin Series. Merupakan produk yang dibuat dengan teknologi terkini. Dengan 2 kandungan utama, berupa:
- Serum Vitamin B3 + C + E yang dipercaya dapat membantu mencerahkan, melembabkan, dan melembutkan kulit.
- Peach Extract yang formulanya bekerja total untuk membantu kulit lebih glowing, menyamarkan efek efek penggelapan dan menutrisi kulit.
Skincare OMG ini pun di klaim dapat menghasilkan wajah cerah merona seperti buah peach, kulit wajah pun tampak sehat dan lembap, serta glowing bebas kilap. Dimana rangkaian ini terdiri dari 3 produk, saya akan bahas performa produknya sesuai dengan urutan pakainya.
OMG Peach Glowing Face Wash - 50 gr
Seperti biasa, Face Wash OMG pun jadi tahapan awal skincare nya. Termasuk jenis face wash serupa pasta yang saat dibasahi akan menghasilkan busa lembut yang lumayan banyak. Aroma harum peach nya pun lumayan strong.
Sedangkan yang saya suka dari OMG Peach Glowing Face Wash ini adalah selain kemasannya yang kecil, enak untuk dibawa traveling. Ukuran netto 50 gr ini jadinya cepat habis lol. Buat saya yang suka eksplor banyak produk jadinya nggak mubazir. Juga performanya yang bikin kulit bersih, cerah, after nya terasa kesat di kulit dan juga kencang. Sedangkan kekurangannya di kulit saya adalah sedikit terasa kering.
OMG Peach Glowing Toner - 100 ml
Sebagai bucin toner dan orang yang paling sering habisin toner. Toner OMG ini jadi salah satu favorite saya karena harganya yang super murah. Cuma 6 ribuan aja dengan isi yang lumayan banyak. Dengan tekstur serupa air dan aroma peach yang lebih soft. Peach toner ini serupa air mawar yang banyak manfaat dan dapat dipakai dengan berbagai cara. Termasuk salah satunya sebagai campuran masker.
OMG Peach Glowing Toner ini pun jadi kesukaan saya karena bisa bikin kulit jadi lebih halus, lembut dan lembab. Namun sayangnya terasa kurang dalam performa untuk membersihkan wajah, karena hampir nggak pernah ditemuin kotoran di wajah ketika dipakai dengan menggunakan kapas. Dan saya pun prefer pakai produknya dengan cara di tuang pada telapak tangan, lalu di tap tap ke wajah. Juga pakai produknya sebagai face mist dengan cara di pindah ke dalam botol spray.
OMG Peach Glowing Cream - 25 gr
Produk terakhir yang juga jadi produk terakhir yang saya suka adalah face cream OMG. Merupakan day & night cream dan bisa digunakan sebagai pengganti moisturizer, juga bisa di sebut sebagai tone up cream.
Dengan kemasan yang kecil, tekstur dari OMG Peach Glowing Cream ini adalah creamy lembut. Aromanya lumayan strong dan uniknya setelah di ratakan pada wajah hasilnya matte dan bebas kilap. Terasa ringan dan ada hasil tone up nya sedikit. Wajah pun lumayan terlihat lebih cerah natural. Nah tapi kekurangannya adalah juga berpotensi pilling saat di layer dengan beberapa skincare ataupun makeup.
Walaupun bisa dipakai siang dan malam hari. Saya pribadi saranin pakai cream OMG ini di pagi atau siang hari saja, karena ada kandungan proteksi terhadap sinar UV nya.
Harga OMG Peachy Plumpy Glowing Skin
IDR 3.000-21.000
Beli disini
Next, saya pun penasaran banget untuk cobain serum OMG terbaru sebagai pelengkap rangkaian OMG skincare ini. Belum beli sih produknya tapi rencananya mau saya checkout sehabis review OMG Two Way Cake terlebih dahulu yaa. Kebetulan produknya untuk saat ini masih saya try on. Kalian sendiri sudah cobain produk OMG apa saja nih?